bikinidcard.com – Banyak instansi dan perusahaan yang asal-asalan memilih warna stempel atau warna tinta cap. Sebab, banyak orang beranggapan bahwa warna cap tidaklah penting karena yang penting adalah hasil dari cap tersebut.
Padahal warna tinta stempel tidak kalah penting karena sebuah warna memiliki filosofis yang dapat merepresentasikan fisi dan misi perusahaan/instansi.
Filosofi Warna Tinta Pada Stempel
Daftar Isi
Warna stempel yang paling kerap digunakan adalah warna hitam, ungu, merah, hijau, dan kuning. Warna-warna tersebut memiliki arti yang berbeda-beda. Berikut arti dari warna-warna tinta cap tersebut.
-
Tinta Hitam
Warna hitam merupakan warna netral seperti warna putih. Ia memberikan kesan kesederhanaan, ketegasan, dan sifat yang langsung to the point, tidak suka bertele-tele.
Bagi perusahaan/instansi, sifat tidak suka bertele-tele tersebut dapat bermakna bahwa perusahaan maupun instansi akan segera melayani para klien dengan cepat, siap membantu masalah yang dimiliki oleh klien, dan jika terjadi kesalahan maka perusahaan siap bertanggungjawab.
-
Tinta Merah
Warna menunjukkan keberanian, kemarahan, dan kewaspadaan. Warna merah juga memberikan kesan yang mencolok.
Perusahaan dan instansi yang menggunakan warna tinta merah artinya ingin menjadi pusat perhatian, ingin dikenal banyak orang. Berani menjadi beda, menjadi inovatif, dan berani mengambil risiko serta bertanggungjawab.
-
Tinta Hijau
Warna hijau identik dengan warna alam, ia memberikan kesan kesegaran dan ketenangan. Kesegaran di sini dapat diartikan sebagai pikiran yang segar. Sementara pikiran yang segar membuat banyak ide baru mudah masuk sehingga menjadikan seseorang lebih inovatif.
Sehingga, jika perusahaan maupun instansi menggunakan tinta warna hijau artinya mereka merupakan perusahaan maupun instansi yang inovatif.
-
Tinta Kuning
Warna kuning digambarkan sebagai warna sinar matahari, sehingga ia memberikan kesan kehangatan dan cahaya/kecerahan. Sementara cahaya sendiri erat kaitannya dengan petunjuk dan solusi.
Warna stempel kuning sangat cocok untuk perusahaan yang menawarkan jasa konsultasi yang memberikan petunjuk atau solusi bagi para kliennya. Seperti jasa konsultasi keuangan, advokat, pengacara, dan sebagainya.
-
Tinta Ungu
Warna ungu menggambarkan sebagai imajinasi, misterius, dan spiritualis. Ia juga memberikan kesan indpenden dan ambisius.
Kelebihan Tinta Warna Stempel Flash
-
Warna Pekat
Dibandingkan dengan tinta stempel biasa, color tinta stempel flash lebih pekat sehingga saat mencap suatu berkas tidak perlu menekan stempel sekuat tenaga.
-
Hasil Cap Cepat Kering
Hasil cap stempel flash lebih cepat kering dibandingkan hasil cap stempel biasa sehingga berkas yang telah selesai dicap dapat ditumpuk berkas lainnya untuk dirapikan/diorganisir.
-
Tidak Mudah Luntur
Merupakan hal yang lazim apabila tinta stempel terkena air akan luntur. Namun, tinta stempel warna yang terkena air tidak akan langsung luntur jika hanya terciprat air, kecuali jika berkas yang terdapat capnya terendam air.
-
Tersedia Berbagai Pilihan Warna
Pilihan warna tinta stempe flash lebih beragam dibandingkan warna tinta cap biasa. Banyaknya warna tinta tersebut menjadikan Anda dapat memadukan warna sesuai dengan filosofinya.
Mau Stempel dengan Warna Lebih dari 1? Order di Bikinidcard.com
Stempel flash dapat menggunakan lebih dari satu macam tinta. Anda bisa pesan Anda harus memesannya di produsen kebutuhan kantor, Bikinidcard.com.
Stempel flash yang kami produksi dapat menggunakan 3 warna tinta sekaligus. Stempel tersebut tersedia dalam bentuk bulat, oval, persegi panjang, dan persegi dengan berbagai pilihan ukuran.
Selain memproduksi stempel, kami juga menyediakan tinta stempel yang dapat Anda beli per botol. Jika Anda kesulitan mengisi ulang tinta stempel flash sendiri, kami juga melayani pengisian tinta.
Pemesanan stempel warna, pembelian tinta warna stempel, serta untuk melakukan isi ulang tinta silakan hubungi WhatsApp customer service kami: 0899-5178-302 atau datang langsung ke Jl. Nyi Agengnis No. 550, KG 1, Kel. Rejowinangun, Kec. Kotagede, Yogyakarta 55171.