Casing smartphone – bikinidcard.com. Smartphone kini menjadi salah satu barang pribadi yang sangat berharga. Bahkan bisa dikatakan wajib dimiliki oleh siapapun karena merupakan alat komunikasi yang bisa menyambungkan Anda dengan orang lain melalui SMS, telepon, video hingga sosial media. Tidak hanya itu, Anda bahkan bisa mencari hampir semua informasi menggunakan smartphone.
Sebagai barang yang sangat berharga, tentu kamu tidak mau terjadi apa-apa dengan ponsel cerdasrmu itu. Apalagi harganya di atas Rp 6.000.000,00 dan harus berdarah-darah untuk membelinya. Nah, supaya smartphone kesayanganmu tidak cepat rusak,kamu butuh casing smartphone.
Kenapa harus pakai casing untuk smartphone mu?
Daftar Isi
Sekarang banyak produsen HP yang menggunakan material metal sebagai bahan pembuatan body HP. Walaupun dengan metal, toh, nyatanya casing tersebut tetap dapat tergores. Body HP dari metal saja dapat tergores apalagi yang hanya terbuat dari plastik. Oleh karena itu kamu harus memasang case atau pelingdung pada smartphone-mu. Tujuannya, supaya body smartphone-mu tidak tergores. Smartphone yang memiliki banyak goresan akan mengurangi tingkat kerennya, kamu pasti akan malu jika menggunakan HP yang penuh goresan.
Selain melindungi smartphone dari goresan, casing smartpone juga akan melindungi ponselmu dari kotoran seperti noda makanan, tinta alat tulis, cat alat lukis maupun kotoran lain.
Casing smartphone yang kotor dapat dicuci dengan sabun pencuci piring. Sedangkan body ponsel yang kotor hanya bisa diberishkan dengan tisu basah. Sayangnya, noda membandel tidak dapat dibersihkan menggunakan tisu basah, harus dicuci menggunakan sabun. Kamu nggak mungkin mencuci ponselmu dengan sabun. Smartphone yang dicuci alih-alih menjadi bersih, air bisa masuk ke mesin smartphone akhirnya ponselmu tinggal “almarhum”, harus beli HP baru, deh!
Oleh karena itu, mumpung body ponselmu masih mulus dan berkilau, kamu harus segera memberinya casing HP agar segala jenis noda nggak menempel di body HP-mu.
Jenis Casing Smartphone
Sebelum memutuskan untuk membeli casing HP, kamu perlu mengetahui apa saja jenis casing smartphone yang beredar di pasaran.
Secara garis bersar terdapat 2 jenis casing smartphone, yaitu softcase dan hardcase.
-
Softcase
Sofcase adalah jenis casing HP yang dibuat dari karet maupun silikon yang elastis, tidak mudah putus, dan mudah dilepas maupun dipasang.
-
Hardcase
Hardcase adalah jenis casing HP yang dibuat dari plastik tebal dan kaku. Perlu kehati-hatian saat memasang hardcase karena jika dipaksa akan patah.
Casing smart phone baik softcase maupun hardcase dapat kamu beli di toko aksesori HP dan komputer yang kini banyak tersebar di setiap kota. Casing-casing yang dijual di sana merupakan casing HP polos maupun yang sudah dicetak dengan suatu desain.
Bikin Casing Smartphone dengan Desain Sesukamu
Sudah mendatangi banyak toko aksesori HP, tetapi belum menemukan casing smartphone yang sesuai dengan keinginanmu? Pesan di Bikinidcard.com saja! Kalau kamu pesan di tempat kami maka kamu bisa bikin casing HP dengan desain sesukamu, bahkan kalau kamu jago mendesain kamu bisa mencetak desain buatanmu pada casing HP sehingga desain casing HP pasti benar-benar sesuai dengan keinginanmu.
Kami menyediakan casing HP jenis softcase, softcase tersebut dibagi menjadi 2 jenis, yaitu:
-
Casing Smartphone Black Matte
Ini merupakan softcase yang terbaut dari rubber berwarna hitam dengan permukaan yang kesat. Permukaan yang kesat tersebut membuatnya nyaman digenggam karena tidak mudah terselip.
-
Casing Smarthpone Anti Crack
Anti crack adalah softcase yang terbuat dari silikon bening. Di setiap sudutnya terdapat bezel yang berfungsi untuk melindungi sudut HP dari benturan.
Untuk pesan casing smartphone terbaru murah dan baik di atas, silakan chat customer service kami atau pesan langsung di kantor kami yang ada di Jl. Nyi Agengnis No. 550, KG 1, Kel. Rejowinangun, Kec. Kotagede, Yogyakarta 55171.